Kediri – tarunanews.com,” SM ( 52 ) warga Puncu Kabupaten Kediri ditemukan meninggal dunia dengan cara gantung diri di pohon alpukat belakang rumahnya. Rabu (13/11/2019) sekira pukul 05.00 WIB.

Kasi Humas Polsek Puncu Aiptu Jiwa Santoso saat dikonfirmasi media menjelaskan, korban pertama kali diketahui oleh ibu korban Samsiyah ( 80 ) warga Puncu yang saat itu baru bangun tidur langsung kebelakang rumahnya untuk melihat kandang kambing dan melihat korban SM ( anaknya ) telah gantung diri dipohon alpukat.

“Saat ibu korban hendak melihat kandang kambing dibelakang rumahnya dan melihat SM sudah dalam keadaan gantung diri di pohon alpukat,’ jelas Aiptu Jiwa Santoso.
Lanjut Kasi Humas Polsek Puncu, melihat kejadian tersebut Samsiyah ( ibu korban ) langsung memberitahu cucunya Harianto dan Budi kalau korban telah gantung diri dibelakang rumah dari kejadian tersebut langsung dilaporkan ke ketua RT dan diteruskan ke Polsek Puncu. Selanjutnya tim identifikasi Polres Kediri bersama Dokter dari Puskesmas Puncu Dr. Hartono mendatangi TKP.

” Setelah dilakukan pemeriksaan terhadap korban dan hasil pemeriksaan tidak ditemukan tanda – tanda kekerasan dan korban murni gantung diri. Keluarga korban sudah mengikhlaskan kalau korban murni gantung diri dan tidak menuntut kepada pihak manapun dan segera memakamkan korban,” tambah Kasi Humas Polsek Puncu.

Baca Juga :  Kunjungi Kodim 0602/Serang, Kasdam III/Slw Minta Babinsa Jaga Kesehatan dan Bantu Orang Lain

Dari keterangan keluarga korban SM memang sudah lama stres dan depresi akibat masalah keluarga dan mengalami tekanan masalah ekonomi.
(HD)

Leave a Reply

Chat pengaduan?