
Surabaya –Taruna News Com Polisi mengamankan seorang pria berinisial RAAA (19) yang mengaku anggota Intelkam Polda Jatim mereka melakukan penipuan dan penggelapan kepada kekasihnya di wilayah Wiyung, Surabaya.
RAAA warga asal Gayungan Surabaya itu ditangkap setelah terbukti menipu kekasihnya, Rista Nur (22), dengan mengaku sebagai anggota Polri yang bertugas di Polda Jatim, bagian Intelijen.
Kompol Agus Sumbodo dengan didampingi Kasi Humas AKP Rina mengungkapkan, kejadian ini bermula pada awal September 2024 ketika RAAA pertama kali bertemu korban dan memperkenalkan diri sebagai anggota kepolisian.
“Dengan kepiawaian berbohong, RAAA berhasil meyakinkan korban hingga hubungan keduanya semakin dekat dan berubah menjadi sepasang kekasih,” tutur Kompol Agus, pada Kamis (31/10).
Kompol Agus menjelaskan, kemudian pada 26 September 2024, RAAA meminta korban meminjamkan perhiasannya berupa gelang emas seberat 9 gram dengan janji akan dikembalikan dalam waktu satu minggu.
“Tak hanya itu, tersangka juga meminjam uang sebesar Rp125.000, berjanji akan mengembalikan perhiasan dan uang tersebut seminggu kemudian. Namun, hingga akhirnya tersangka ditangkap, janji itu tidak pernah ditepati,” jelas Kompol Agus.
Kompol Agus mengatakan, tersangka saat melakukan aksi sanjipak itu, diketahui menggunakan seragam Polri palsu untuk meyakinkan korbannya. Ia mendapatkan seragam tersebut dengan modus mengaku sebagai senior kepada seorang anggota Polri dan meminjam seragam dengan dalih akan segera membayar.
“Aksinya terungkap ketika ia secara tak sengaja bertemu dengan anggota Polri asli dari angkatan 47, yang merasa tidak mengenal tersangka setelah memeriksa ke grup WhatsApp sesama anggota,” kata Kompol Agus.
Kompol Agus menambahkan, atas perbuatannya tersangka dijerat Pasal 378 dan 374 KUHP tentang Penipuan dan Penggelapan, dengan ancaman hukuman penjara maksimal empat tahun enam bulan.
“Kami mengimbau kepada masyarakat agar lebih berhati-hati dan tidak mudah terperdaya oleh seseorang yang mengaku sebagai aparat tanpa bukti yang jelas,” pungkasnya.(Dd)
>