img 20241013 wa0097

SurabayaTaruna News Com Prestasi membanggakan kembali diukir oleh tim bola voli Provinsi Jawa Timur dalam kejuaraan nasional. Tim voli putra berhasil meraih juara 1, sementara tim voli putri menempati posisi runner-up. Pencapaian ini menjadi kado istimewa dalam peringatan HUT ke-79 Provinsi Jawa Timur.

img 20241013 wa0098

Kompol Rizal Ardhianto, Kaurpenum Bidhumas Polda Jatim, dalam keterangannya menyampaikan bahwa kemenangan ini bukanlah hasil yang instan. “Prestasi ini merupakan buah dari proses panjang dan kompetisi-kompetisi sebelumnya yang telah dilewati. Semua upaya tersebut telah mengantarkan tim voli Jatim pada prestasi maksimal yang kita nikmati hari ini,” ujarnya.

img 20241013 wa0087

Selain itu, keberhasilan ini juga tidak terlepas dari peran penting pembinaan yang dilakukan oleh Kapolda Jatim selaku Ketua Umum PBVSI Jawa Timur. Pembinaan tersebut menjadi fondasi kuat bagi tim dalam meraih prestasi di ajang nasional.

Baca Juga :  Tim Voli Putri Jatim Maju Final Setelah Taklukkan Tim Voli Jakarta 3 - 1 di Semifinal PON XXI Medan

“Perolehan juara ini merupakan kado yang sangat manis untuk Provinsi Jawa Timur yang sedang merayakan hari jadinya yang ke-79,” tambah Rizal.

Dengan kemenangan ini, tim voli Jatim semakin menunjukkan kelasnya sebagai salah satu kekuatan besar di kancah bola voli nasional, dan harapan ke depan adalah agar prestasi ini dapat terus berlanjut.pungkasnya (Dd)

Leave a Reply

Chat pengaduan?