
Nias Barat – tarunanews.com -Kontingen pertunjukan seni budaya Kabupaten Nias Barat melakukan gladi resik tarian budaya yang bertajuk Tarian Bumi Aekhula di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (14/8/2023).
Pelaksanaan Gladi resik untuk persiapan penampilan di HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia terlaksana dengan baik, didampingi langsung oleh Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Nias Barat April Imelda Juita Hia,S.Pd. M.Si. beserta official lainnya.
Pihak kurator kesenian Istana yang menyaksikan secara langsung gladi resik dimaksud, cukup mengapresiasi dan memberikan arahan untuk penyempurnaan gerakan tarian yang akan ditampilkan pada detik-detik peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka.
