Img 20220212 Wa0093

Buol Sulteng,tarunanews.com – Dalam rangka Hari Pers Nasional (HPN) dan hari lahirnya PWI Ke – 76 Tahun 2022, PWI Kabupaten Buol menggelar berbagai macam kegiatan dalam mengisi HPN tersebut.
Pada hari pers nasional kali ini PWI buol bekerja sama dengan PT. HIP buol untuk melakukan gerakan penanaman perdana 760 bibit mangrove di desa mendaan taman wisata tanjung dako kecamatan karamat kabupaten buol Sabtu,12/02/2022, dan pada kegiatan tersebut dihadiri oleh pengurus PWI buol, Polres Buol, Pemdes Mendaan, Pimpinan perusahaan PT.HIP buol Bambang Luky Dewanto selaku Lead Of HRGA, Kasatpam PT.HIP .Jefrry Mamonto dan beberapa pihak PT.HIP serta warga masyarakat desa mendaan yang turut hadir dan menyaksikan pelaksanaan kegiatan itu.

Baca Juga :  Sedekah Bumi di desa Tlanak Kecamatan Kedungpreng dengan Peringatan HUT RI ke 75.

Img 20220212 Wa0091

Pada kegiatan tersebut ketua panitia HPN PWI buol Sutriady Lasuma dalam sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan kegiatan hari pers nasional ke 76 ini dilaksanakan dengan berbagai kegiatan yang sifatnya lebih mengarah terhadap sosial kemasyarakatan termasuk yakni bantuan sosial terhadap masyarakat kurang mampu, vaksinasi untuk siswa sekolah dasar di kecamatan tiloan, dan juga untuk penanaman 760 bibit mangrove di pesisir pantai di kabupaten buol. ” kami berterimakasih kepada pihak PT.HIP atas segala partisipasinya dalam kegiatan kali ini yang sudah banyak berkontribusi ditengah-tengah masyarakat kabupaten buol dalam setiap kegiatan yang sifatnya pembangunan sosial kemasyarakatan” terangnya

 

 

Img 20220210 Wa0039
Ditambahkannya pula bahwa kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang dirangkaikan dengan hari lahirnya PWI ke 76 yang tentunya menjadi tonggak sejarah bagi perjalanan pers di indonesia karena pers adalah salah satu media informasi dan pemberitaan yang harus menjadi panutan ditengah masyarakat dan juga mampu bersikap ndependen dan profesional sesuai dengan UU PERS no.40 Tahun 1999 dan tentunya sesuai dengan harapan masyarakat pada umumnya.

Img20220210122958

Pada kesempatan itu pula pihak PT.HIP bambang Luky Dewanto dalam sambutannya mengatakan bahwa pihaknya sangat mengapresiaai apa yang dilaksanakan oleh PWI buol mengucapkan terima kasih atas apa yang di laksanakan oleh pengurus yang telah melakukan kegiatan ditenfah masyaraka selama beberapa hari ini,
Dikatakamya pula bahwa dengan melihat semakin banyak hal yang terjadi pada situasi alam sehingga pada saat yang bersamaan PWI seluruh Indonesia yang saat ini lebih berkonsentarasi pada upaya-upaya pelestarian lingkungan yakni termasuk dibuol melaksanakan penanaman mangrove di pesisir pantai taman wisata tanjung dako desa mendaan kabupaten buol, ” ini adalah hal yang sangat penting dan ini ini patut kita dukung termasuk kami dari PT.Hardaya Inti Plantation karena hal ini sangat bermanfaat bagi pemeliharaan lingkungan khususnya pesisir pantai” jelasnya
Olehnya dalam kegiatan ini ini tentu bukan hanya menanam tetapi bagaimana kita juga memelihara apa yang sudah ditanam, kami mewakili PT.HIP memberikan apresiasi kepada PWI Buol dan pemerintah dan masyarakat desa mendaan atas kegiatan ini, kita semua berupaya untuk membangun daerah ini sehingga masyarakat bisa sejahtera,harapnya
Perlu diketahui bahwa seusai pembukaan kegiatan penanaman mangrove, dilanjutkan dengan penanaman Perdana dari PT hardaya Inti Plantation bersama PWI buol yang disaksikan oleh masyarakat Desa Mendaan, dan kemudian akan dilanjutkan dengan penanaman pada titik-titik yang sudah ditentukan oleh panitia.( ADY LSM)

Baca Juga :  Polisi Kawal Aksi Damai PMII Situbondo Unras Tolak Wacana Bangun Wisata Karaoke Belangsung Tertib

Leave a Reply

Chat pengaduan?