

” Alhamdulillah,kami dan saudara saudara dari PSHT Ranting Saradan Madiun,hari ini berhasil mengumpulkan dana sembako berupa beras,minyak dan mie instan yang akan kami distribusikan untuk masyarakat Nganjuk desa Ngentos yang mendapatkan bencana alam,” ucap Heru Purbo Ketua Ranting Saradan.

” Kami sangat berempati terhadap bencana longsor yang menimpa saudara saudara kami di Ngentos Nganjuk,” sambungnya tegas.
Apa yang dilakukan PSHT Ranting Saradan ini hendaklah dapat di jadikan contoh semua golongan perguruan ataupun masyarakat di elemen lainya untuk peduli pada saudara saudara kita yang sedang tertimpa bencan. (Supri/Erna)
>