Jakarta – tarunanews.com, Seorang Pria berbaju loreng yang menendang 2 kali Pemotor Ibu-Anak sehingga nyaris terjungkal diduga anggota Denhanud Kopasgat.

Aksi seorang pria mengenakan seragam loreng menendang pemotor ibu-ibu yang membonceng seorang anak VIRAL di media sosial, “Anggota tersebut adalah Praka ANG,” kata Kadispenau Marsma Indan Gilang Buldansyah saat dihubungi hari Selasa (25/04/2023).

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menyampaikan permintaan maaf atas ulah arogan yang dilakukan Praka ANG anngota Denhanud 471 Kopasgat TNI AU tersebut, “Sesuai INSTRUKSI Panglima TNI agar Prajurit TNI tidak arogan menykiti hati rakyat dan Selanjutnya memastikan pelakunya saat itu untuk diberikan sangsi sesuai ketentuan yang berlaku,” ujarnya.

Baca Juga :  Sumidi PKN Mojokerto Via Sekber, Serahkan SK PKN Mengusung Cabup Mojokerto Gus Barra - Cawabup Mas Rizal

Dalam video yang dilihat, hari Senin (24/04/2023) dinarasikan bila peristiwa itu terjadi di Jatiwarna, Bekasi, Jawa Barat.

Penyelesaian masalah diatas yang diketahui korban bernama Dewi Kemuning sudah didatangi Komandan Detasemen Pertahanan Udara (Denhanud) 471 PASGAT yaitu Letkol. Pasukan Bagus Anjar Pamungkas, yang kedatangannya kerumah korban disambut dengan baik bahkan keluarga korban memaafkan dengan tulus.

” Praka Ang di kesatuannya tetap menjalani sanksi pendisiplinan atas tidakan arogannya dan ditahan selama dalam proses tersebut” , Ujar Kapuspen TNI Laksda TNI Julius Widjoyono saat memberikan keterangannya kepada awak media ( 25/04/2023 ) . ( Oynx )

Leave a Reply

Chat pengaduan?