Img 20221014 Wa0037

 

Img 20221014 Wa0037
Palangka Raya,tarunanews.com – Kekompakan serta kebersamaan ditunjukkan TNI dengan warga masyarakat Petuk Katimpun tidak hanya ditunjukkan saat menggarap sasaran fisik dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 115 Kodim 1016/Palangka Raya.

Tak hanya itu, disaat istirahat sambil menikmati hidangan makan siang dengan menu ala kadarnya, mereka terlihat rukun dan akrab. Potret tersebut menandakan begitu dekat dan menyatunya TNI dengan rakyat.

Img 20221014 Wa0035

Img 20221014 Wa0034
Suasana yang begitu nyaman dan terasa akrab, ditunjukkan oleh anggota Satgas TMMD ke 115 Kodim 1016/Palangka Raya saat melaksanakan istirahat siang, Jumat (14/10). Sambil menikmati makan bersama dengan masyarakat dengan diselingi canda dan tawa bersama.

Mayor Inf M.Syafi’i Pasi Teritorial Kodim 1016 Palangka Raya yang selalu mendampingi di setiap kegiatan TMMD tersebut mengatakan, menjaga kekompakan dan kebersamaan antara anggota TNI dan warga bisa ditunjukkan dengan kegiatan makan bersama.

Baca Juga :  Serka Muhammad Arifin Membuat Kerajinan Ulekan Kayu Ulin Untuk Warga Di Lokasi TMMD

“Dengan duduk bersama dan tanpa ada sekat atau penghalang, anggota dan warga dapat membaur bersama. Hal ini menunjukkan bahwa antara TNI dan warga tidak ada perbedaan satu sama lain,” ucapnya.

Dia menambahkan, berkomunikasi secara langsung dilakukan guna menjalin dan membangun rasa kebersamaan antara Prajurit TNI dengan masyarakat sekitar.

Kekompakan dan kebersamaan yang selama ini telah tercipta bersama masyarakat harus selalu dijaga, makan bersama masyarakat juga sebagai sarana komunikasi dalam kegiatan TMMD,” beber Mayor Inf M.Syafi’i.

Sumber:(Pendim 1016/Plk)

Pewarta:(AP) 

Leave a Reply

Chat pengaduan?