Kediri-tarunanews.com,”Barangkali kita sering menjumpai kegiatan pelayanan kesehatan yang diadakan oleh pemerintah pusat atau daerah.

Biasanya kegiatan yang paling sering adalah pelayanan kesehatan untuk korban bencana alam, masyarakat yang berada di wilayah tertinggal, dan kegiatan kesehatan di sekolah-sekolah.

Namun kali ini agak berbeda kegiatan pelayanan kesehatan gratis dilakukan oleh Putut Wahyu S, Calon Kades Desa Kanigoro Kec Kras, yang tentunya masih melakukan BLUSUKAN ke masyarakat desa Kanigoro.

Kegiatan ini diadakan dari pihak Relawan Cakades No 2, sebagai wujud kepedulian untuk masyarakat di bidang kesehatan.

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengasah ketrampilan Relawan dan menumbuhkan sikap peduli terhadap masyarakat,” salah satu Relawan Mas Putut.

Baca Juga :  Perumdam Tirta Kencana Jombang Kembali Sebet Penghargaan di Jakarta

Sore itu tanggal 12 Oktober 2019 di rumah Bapak Marjito dusun Jagalan rt 07 desa Kanigoro nampak cerah. Kegiatan pelayanan kesehatan gratis dilakukan di beranda dan dalam rumah bersamaan dengan kegiatan Hari Santri.

Melihat stan cek kesehatan masyarakat dari luar menjadi antusias dan mendaftarkan diri. Mulai rt 7, rt 8, rt 9, bahkan juga rt 17, Mereka banyak untuk cek tekanan darah, gula darah, dan asam urat. Menurut Pak Haji Nurkholis selaku koordinator kegiatan yang mendampingi “Alhamduliah ternyata acara yang diadakan cukup berjalan lancar dan sukses. Bahkan masyarakat rela untuk antri berjubel demi mendapatkan pelayanan cek kesehatan gratis,” pungkasnya.

Pihak Relawan Cakades Mas Putut Wahyu S dengan nomer undian 2 ini juga tidak menyangka bahwa

Baca Juga :  Pro Bambang Haryo Soekartono Cabup Sidoarjo Gerindra - Golkar Dkk, Projo Sidoarjo Tomi Hartono Wibowo Deklarasi Dukungan

kegiatannya juga dihadiri dari berbagai kalangan, dan mengapresiasi dengan baik kegiatan tersebut.

Pihak Relawan Mas Putut Wahyu S berharap semoga dengan diadakan kegiatan ini dapat menjadi inspirasi untuk desa-desa yang lain. Mas Putut Wahyu S berencana ini akan di lakukan rutin setiap 2 minggu sekali ke depannya.

Tanggal 20 rencana dijadwalkan di Rt 18 rumah Bapak Sonadi.

Adr/red

 

Leave a Reply

Chat pengaduan?