Nias Barat – tarunanews.com – KPUD Nias Barat akhirnya menyelenggarakan Debat Publik Tahap Pertama Antara Kedua Pasang calon Bupati dan wakil Bupati di Nias Barat di Tokosa Hall Pada 17/11/2020.

Dalam kegiatan debat tersebut, semua peserta yang hadir mematuhi standar protokol kesehatan sesuai dengan aturan yang ada. Dalam pelaksanaan debat pertama ini oleh KPUD Nias Barat Di awali dengan Lagu Indonesia Raya, Mars KPU kemudian di meriahkan sanggar budaya dari dinas pariwisata.

Dalam kata sambutannya Ketua KPUD Nias Barat Efori Zalukhu, Menyampaikan saat ini lah yang tepat Bagi masing-masing pasangan calon untuk menyampaikan Visi dan Misi Kepada masyarakat Nias Barat dan sekaligus beliau mengajak seluruh elemen masyarakat supaya dapat dapat mendukung program ini demi terciptanya kesejukan di bumi Nias Barat.

Dalam Debat Publik pertama pasangan calon Bupati dan wakil Bupati di Nias Barat, yang menjadi MODERATOR Dalam Debat Publik pertama adalah Prof. DR.R Hamdani Harahap,M.Si, Guru Besar di Universitas Sumatera Utara (USU).

Baca Juga :  MZK Pictures Siap Dukung Kebebasan Pers Lewat Film Omelette

Seorang tokoh Pemuda Nias Barat Petrus.Gulo, SE. Berpendapat Bahwa
“Visi dan Misi yang di sampaikan oleh Pasangan Calon Khenoki Era Era No urut 01, jelas Visi dan Misi ini sangat realistis dan mudah untuk di terapkan dan sangat menyentuh kehidupan masyarakat juga terlihat komitmenya dalam mewujudkan Visi Dan Misi tersebut.

Sementara Paslon 02 banyak yang tidak realistis dan terkesan hanya asal buat program terutama konsep pembangunan pariwisata di 12 kepulauan Hinako, pulau Bawa dan Pulau Asu. Ini Membuktikan Paslon 02 tidak memahami konsep Pembangunan pariwisata Kabupaten Nias Barat Sesuai dengan Konsep RIPPARKAB (rencana indeks pembangunan pariwisata Kabupaten) dan KSPPN (kawasan strategis pembangunan pariwisata Nasional) dimana objek wisata di 12 Desa di Kepulauan itu tidak semua memiliki Potensi Pariwisata, tegasnya.

Masih penjelasan beliau “Aneh nya lagi Paslon 02 ini semakin membangun kebohongan dimana Dalam perdebatan itu berkali-kali mengatakan dengan sangat optimis akan menambah penerimaan PTT menjadi Sekuriti Kandang di 105 Desa, dengan peningkatan PTT Ini Akan menambah lapangan kerja baru, sehingga sejumlah tenaga kerja produksi di Nias Barat tidak akan mencari kerja di luar pulau Nias lagi, bahkan bisa menarik tenaga kerja dari luar untuk kembali ke nias barat untuk menjadi Sekuriti Kandang. Menurut beliau bahwa ini pembohong yang luar biasa dan tidak mendasar, Tegasnya.

Baca Juga :  TUGAS ADALAH AMANAH DAN KEHORMATAN

Petrus S Gulo SE menyampaikan bahwa dalam visi dan misi paslon 1 Khenoki – Era Era sangat luar biasa dan sangat baik, karena Paslon Khenoki – Era Era berkomitmen memberantas KKN (Korupsi, kolusi dab nepotisme) di nias barat, dan hal itu sangat tepat karena KKN itu yang menjadi masalah utama yang menghambat perkembangan dan kemajuan daerah. Khenoki – Era Era mewujudkan nias barat yang bersih, unggul dan maju, atinya bersih dari segala suap dan korupsi dan unggul dalam pelayanan serta maju dalam segala bidang, Tuturnya.

Di tempat yang Berbeda salah seorang Pakar pertanian di Nias barat Ir . Faahakhododo Gulo. Beliau Mengkritisi tentang Pernyataan Paslon ELMAR 02 Kepada Paslon Khenoki Era Era No. Urut 01 Bahwa pernah pasangan calon nomor urut 01 menanam padi di lahan yang kering, Dengan mengklaim bahwa seakan-akan itu tidak bisa, dalam pendapatnya Bapak IR. Faahakhododo Gulo. Menjelaskan’ bahwa sistem pertanian padi ada tiga jenis.
1) padi ladang/ladang kering (Huma)”nowi ba hili”
2) Padi Lahan datar/tadah hujan.(gogorancah)”ndaso”
3) Padi sawah (yg menggunakan irigasi).
Beliau heran selama Ini pasangan calon nomor urut 02 memimpikan kemajuan Pertanian di Nias Barat, padahal mereka belum memahami ketiga jenis pertainan padi ini” padahal semua pertanian Padi sawah di Nias Barat ini tergolong padi gogorancah (tadah hujan), tegasnya.

Baca Juga :  H. Buat Santoso Ucapkan Selamat Bupati Lumajang - Bupati Kediri - Gubernur Jatim & Para Kepala Daerah Dilantik Presiden Prabowo

Sesuai pantauan wartawan di lapangan pelaksanaan debat publik pertama cakada nias barat yang diselenggarakan oleh KPUD nias barat, dari awal acara sampai akhir pelaksanaan nya berjalan dengan baik dan aman.(Aperius Gulo)

Leave a Reply

Chat pengaduan?