Partai Golkar Resmi Turunkan Surat Rekomendasi Untuk pak YES


Lamongan-tarunanews.com, Kabar baik datang dari Partai Golkar yang telah resmi mengeluarkan Surat Rekomendasi untuk bakal calon bupati Lamongan, yaitu Pak YES.

Pertemuan yang berlangsung di kantor DPP Golkar Jl. Kemanggisan Jakarta Barat pada Minggu kemarin (12/07/2020) membuahkan hasil yaitu surat rekomendasi. Partai Golkar yang berlambang pohon beringin ini telah resmi memberikan Surat Rekomendasi atau Surat Keputusan Pengesahan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Lamongan kepada Pak YES dan pasangannya.

Pak YES yang sudah dikenal oleh masyarakat sebagai sosok yang ramah, baik dan sopan kali ini berkesempatan untuk maju dalam Pilkada Lamongan 2020 dengan menggandeng seorang kyai yang sangat kharismatik, yaitu KH. Abdul Rouf.

Baca Juga :  Korban Pembacokan MILIKA GULO Surati Polres Nias Dan Ditembuskan Ke Poldasu 

“Iya benar. Setelah beberapa hari lalu rekom PAN turun. Kemarin saya kembali ke Jakarta untuk menerima surat rekomendasi dari Partai Golkar. Tentu ini menjadi kebahagiaan dan sekaligus melancarkan cita-cita saya dan Kyai Abdul Rouf untuk melanjutkan pembangunan Lamongan yang sudah baik ini” ungkap Pak YES.

M. Sarmuji selaku Ketua DPD Golkar Jawa Timur mengatakan bahwa, ”Pasangan Yuhronur-Kyai Rouf adalah duet yang saling melengkapi, duet saling menguatkan untuk kemajuan Lamongan”.

Dalam keterangannya, M. Sarmuji menganggap pasangan YES BRO (Pak YES bersama Kyai Rouf) mampu membawa Lamongan lebih maju dan mampu mencari terobosan agar masyarakat lebih sejahtera. Selain itu, bisa jadi penghubung aspirasi masyarakat.

Baca Juga :  Paslon 02 unggul Di Rekapitulasi Penghitungan Suara Pilkada KPU KabupatenMojokerto

Diperkirakan dukungan akan terus bertambah mengingat sebelumnya terhitung ada sebanyak 6 Partai Politik (Parpol) yang menyatakan dukungan kepada Pak YES. Parpol yang dimaksud antara lain Demokrat, PAN, Golkar, PPP, Perindo dan Hanura.

Reporter:(m.supriyono)

Leave a Reply

Chat pengaduan?