
GRESIK -Tarunanews.com, Semarak perayaan HUT Kemerdekaan RI ke 79,berlangsung diseantero negeri,mulai dari tingkat RT hingga pemerintah pusat.
Ada berbagai macam kegiatan dalam rangka memeriahkannya, ada perlombaan, hiburan pentas seni, jalan sehat dan lain lainnya.
Tidak luput dari pengamatan media suatu kegiatan yang dilaksanakan oleh RW 06 Mirah Delima pada hari Minggu,18/8/2024,salah satunya adalah kegiatan lomba futsal tingkat anak anak dan kegiatan futsal remaja memperebutkan Piala RW 06 Mirah Delima,Desa Gadung,Kecamatan Driyorejo,Kabupaten Gresik.
Dan lomba Voli antar RT,yang cukup menarik dalam lomba Voli tersebut pesertanya satu tim terdiri 2(dua) Bapak bapak,2 ( dua ) Ibu – Ibu PKK dan 2 ( dua ) Karang taruna, juga demikian cadangan sebagai pengganti harus sama sesuai dengan ketentuan tersebut.
Kegiatan lomba ini bertujuan mencari bibit bibit pemain dari cabang olah raga tersebut agar nantinya kedepan jika ada pemain yang mempunyai kualitas baik bisa diandalkan oleh lingkungan RW atau pemerintah diatasnya.
Subeki Ketua RW 06 Mirah Delima dalam menyampaikan pengarahan dalam pertandingan terakhir futsal”kami berharap adik adik remaja atau karang taruna bisa mendapatkan bibit bibit sebagai pemain baik futsal maupun voli,menjadi perwakilan RW untuk even even lomba diluar Kota Baru Driyorejo”.
Diakhir pengarahan sambutannya” dan akan dibentuknya perlombaan futsal ini bagi yang berkualitas akana dibentuk grub A dan grub B mewakili Lingkungan RW 06 Mirah delima”.
Ketua panitia penyelenggara HUT Kemerdekaan RI ke 79 RW 06 Mirah Delima, Supriyanto menyatakan dalam sambutan “kegiatan ini hanya untuk memeriahkan,mari kita jaga sportifitas dan jangan ada permainan menjurus kekerasan”.lanjutnya ” perlombaan ini kedepan akan kita upayakan untuk perbaikan agar menjadi yang lebih baik”.
Kegiatan semarak kegiatan HUT Kemerdekaan RI Ke 79 di Mirah delima juga akan diadakan pentas seni pada hari Sabtu tanggal 24/8/2024 dan jalan sehat berhadiah hari Minggu,25/8/2024 yang direncanakan mengundang Bupati Kabupaten Gresik Gus Yani untuk membuka start Jalan sehat, yang akan diikuti kurang lebih 1000 warga RW 06 Mirah Delima Kota Baru Driyorejo dan sekitarnya.(Trj).
>