

Komandan Kodim 1022/Tanah Bumbu, Letkol Inf Aldin Hadi,S.H.,M.Tr (Han) memimpin pelaksanaan kegiatan yang dihadiri oleh Perwira Kodim, Perwakilan anggota, Persit KCK Cab XLIX dan Personel yang Purna Tugas, Pindah Satuan dan Naik Pangkat.
Pada hari ini Sertu Sukardi, personel Kodim 1022/Tnb telah Purna dalam melaksanakan tugasnya sebagai prajurit TNI dan memasuki masa pensiun, dua orang anggota yang Pindah Satuan Serda Abdul Rokhim secara resmi telah menjadi Ba Kodam IV/Diponegoro, Koptu Roy Telehala menjadi Ta Kodam XVI/Pattimura, sedangkan delapan Prajurit Kodim 1022/Tnb telah mendapatkan kenaikan Pangkat Satu Tingkat lebih tinggi dari Pangkat Lama.
Peltu Suyono, telah mendapatkan kenaikan pangkat dari Pelda ke Peltu, Pelda Ibnu Yuli Hartanto, telah mendapatkan kenaikan pangkat dari Serma ke Pelda, Serka Kaharudy Akbar dan Serka Syarifuddin telah mendapatkan kenaikan pangkat dari Sertu ke Serka, Kopda Muslih, Kopda Fahrul, Kopda Bambang dan Kopda Eko telah mendapatkan kenaikan pangkat dari Praka ke Kopda.
“Di organisasi TNI Kenaikan Pangkat, Pindah Satuan dan Purna Tugas (pensiun) adalah suatu hal yang lumrah dan umum terjadi, bagi Prajurit Kodim 1022/Tnb yang telah Purna tugas, selaku Dandim saya mengucapkan terimakasih atas pengabdian dan loyalitas yang telah diberikan selama berdinas sebagai Prajurit TNI khususnya di Kodim 1022/Tnb, semoga pada masa pensiun dapat melakukan aktivitas positif dan bermanfaat khususnya untuk keluarga” ujar Dandim 1022/Tnb kala memberikan pesan kepada prajurit yang telah memasuki Purna Tugas.
Tak lupa bagi prajurit yang pindah Satuan agar di tempat tugas yang baru bisa menunjukkan yang terbaik dalam pelaksanaan tugasnya sehari-hari.
“Bagi personel Kodim 1022/Tnb yang pada hari ini secara resmi telah Pindah Satuan, saya berpesan agar ditempat tugasnya yang baru bisa menunjukkan kinerja yang terbaik, lebih semangat dalam mengemban tugasnya sehari-hari, tetap berbuat yang terbaik bagi Negara dan Bangsa ini”.
“Bagi prajurit yang pada hari ini telah diberikan kepercayaan untuk memakai pangkat satu tingkat lebih tinggi dari pangkat yang lama, dengan kenaikan pangkat yang diterima hendaknya dapat meningkatkan tanggung jawab dan semangat dalam bertugas sesuai dengan bidangnya masing-masing, semakin tinggi pangkat seseorang maka semakin tinggi juga tugas dan tanggung jawab yang diembannya” pungkas Dandim.
Sumber:(Kodim 1022/Tnb).
Pewarta:(AP)
>