
Buol Sulteng,Tarunanews.com-Ketua Harian Askab Buol DR.Tonang sekaligus sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga dan Pariwisata Kabupaten Buol telah membuka Teknikal Meeting Tournament 2024 Ahmad Ali Cup (AAC) Rayon 2 yang bertempat di Tribun Lapangan Desa Biau Kec. Bukal 05/06/2024.
Adapun Teknikal Meeting tersebut dihadiri oleh Ketua ASKAB buol,Pengawas Pertandingan dan Koordinator ACC 2024 Buol serta para Manajer tim kesebelasan dari tiga kecamatan yakni Kec. Momunu,Bukal dan Tiloan.
Menurut DR.Tonang dalam sambutannya mengatakan bahwa pelaksanaan Tournament AAC rayon 2 tersebut telah mengantongi izin sebagaimana sebelumnya melakukan koordinasi dengan Ketua ASKAB,PSSI Buol H. Abdullah Batalipu dan menghasilkan respon yang positif untuk pertandingan sepak bola tersebut. “ saya sebagai ketua harian ASKAB diperintahkan untuk melaksanakan kegiatan AAC sesuai rekomendasi dan mekanisme yang ada” terangnya
Selain itu DR.Tonang mengatakan bahwa setelah mendapatkan rekomendasi ASKAB dan PSSI Buol maka Koordinator AAC 2024 Buol Syamsudin A. Mentemas S.Sos telah melakukan koordinasi terkait izin dengan pihak Polres Buol dengan respon yang baik, olehnya Teknikal Meeting hari ini merupakan penentuan sukses dan tidaknya pelaksanaan Ahmad Ali Cup (ACC) yang ada di Kabupaten Buol karena pada Teknikal Meeting ini tentunya membahas soal regulasi pertandingan untuk disepakati secara bersama-sama” jelasnya
Ditambahkannya pula bahwa tournament sepak bola telah banyak yang sukses dilaksanakan sebelumnya diwilayah buol sehingganya diharapkan untuk AAC kali ini agar masing-masing tim atau club untuk memposisikan diri untuk menghindari insiden buruk pada saat pertandingan berlangsung terutama kepada para pemain agar tidak menjadi wasit dilapangan, kemudian juga para official mengatur timnya untuk tidak juga menjadi wasit tetapi harus lebih mengutamakan ke profesionalannya dalam bertindak, kalau pun ada protes yang dilakukan oleh tim official maka tentunya ada ruang serta tahapan yang harus dilalui,”tegas
Diakhir sambutannya DR. tonang berharap kepada seluruh manager serta tim official serta para panitia dan penyelenggara lainnya agar selalu mengedepankan sportifitasnya,profesional dalam pertandingan nanti, dan kemudian menjaga ketertiban dan keamanan dilapangan dan sekitarnya. Harapnya
Ditempat yang sama menurut Syamsudin A. Mentemas S.Sos selaku
Koordinator kabupaten AAC 2024 bahwa ada empat rayon tournamen Ahmad Ali Cup (AAC) dikabupaten buol, namun untuk AAC Rayon 2 untuk jumlah peserta tim sepak bola yang terdaftar dipanitia saat ini dibagi dalam delapan grup, serta untuk Kick Off akan dimulai pada tanggal 10 Juni 2024 yang akan dilangsungkan dengan pertandingan perdana dari dua kesebelasan di grup A. ” saya juga berharap agar pelaksanaan pertandingan AAC 2024 ini kita jaga dan kita sukseskan bersama demi kelangsungan generasi muda dikabupaten buol, dan tentunya tidak menutup kemungkinan akan menjadi pemain-pemain terbaik yang diandalkan untuk menjadi perwakilan generasi muda baik itu ditingkat provinsi bahkan nasional.” paparnya (Ady Lasuma)
>