MOJOKERTOtarunanews.com,  Innalilahi Wa Innailaihi Rojiun. Keluarga Besar Gus Haji Mas Sulthon (Gus Ton/ Gus Thon) ikut berbela sungkawa atas wafat KH. Mudhofir Murtadlo Pendiri Serta Pengasuh PONPES AL-KAROMAH Boro Selatan, Curungrejo, Kepanjen, Malang, Jawa Timur, kemarin, Minggu (27/12/2020).

“Innalilahi Wa Innailaihi Rojiun. Keluarga Besar Gus Ton ikut berbela sungkawa atas wafat KH. Mudhofir Murtadlo Pendiri Serta Pengasuh PONPES AL-KAROMAH Boro Selatan, Curungrejo, Kepanjen, Malang, Jawa Timur, kemarin,” ungkap Gus Ton (Gus Thon) salah satu tokoh masyarakat Jawa Timur yang beberapa waktu lalu meraih penghargaan tiga (3) Rekor Dunia sehubungan dengan salah satu kepeduliannya yang luar biasa terhadap seni budaya wayang kulit; dua Rekor Dunia dari Lembaga Prestasi Rekor Dunia, LEPRID-nya Paulus Pangka; dan satu Rekor Dunia dari Museum Rekor Indonesia, MURI-nya Jaya Suprana ini.

Baca Juga :  Gus Ton Belasungkawa Atas Wafat KH Agus Sunyoto Ketua Umum Lesbumi PBNU

Dari keterangan Keluarga Besar Ponpes AL KAROMAH tersebut ketika dikonfirmasi media ini melalui Siswahyu Kurniawan, menjelaskan bahwa KH Mudhofir Murtadlo (yang dalam lingkungan ponpes-ponpes juga dikenal sebagai ROMO KH Mudhofir Murtadlo, red.) wafat kemarin, hari Minggu (27/12/2020) setelah Ashar, dalam usia 73 tahun, dan langsung dimakamkan malam hari.

“Romo KH Mudhofir Murtadlo niku wafat kemarin setelah Ashar, dalam usia 73 tahun,” ungkap sumber dari Keluarga Besar Ponpes Al Karomah melalui telepon, seraya mengucapkan agar disampaikan permohonan maaf pula kepada Gus Ton (Gus Haji Mas Sulthon, red.) serta ucapan terima kasih atas bantuan-bantuan Gus Ton.

Ponpes Al Karomah dikenal pula sebagai salah satu ponpes yang kuat perhatiannya untuk keselamatan bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Tak mengherankan Ponpes Al Karomah sering mengadakan Istighotsah yang langsung dipandu oleh pengasuh KH Mudhofir Murtadlo diantaranya Istighotsah untuk keselamatan bangsa dan lailatul qiroah dilanjut Sholawat Nabi (Muhammad SAW) mengharap barokah Al Qur’an dan syafaat Baginda Nabi Muhammad SAW. Pendapat Anda? Sms atau WA kesini= 081216271926. (Siswahyu).

Baca Juga :  Kepala Sekolah SD Negeri 2 Lawelu Menjelaskan Atas Tuduhan Kepada Kades Lawelu Double Job

Leave a Reply

Chat pengaduan?