Jombang, tarunanews.com – Kepala Desa Budugsidorejo Kecamatan Sumobito Kabupaten Jombang hari ini telah resmi melantik dan mengambil sumpah jabatan Kepala Dusun Sembujo yang terpilih Moch Choirun Nadhirin bertempat di Pendopo Balai Desa, Senin (30/11/2020) malam.

Perangkat desa menjadi salah satu perangkat untuk meningkatkan pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat, karena sesungguhnya perangkat desa adalah pelayan masyarakat. Agar dapat melayani dengan baik, roda pemerintahan desa diharapkan bisa berjalan dengan baik serta menyesuaikan diri sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya masing-masing.

Ismail ketua panitia seleksi perangkat desa Budugsidorejo mengatakan, setelah melalui tahapan tahapan seleksi perangkat desa, seperti tes tulis dengan sistem CAT (computer Assisted Test), dihasilkan nilai tertinggi saudara Moch Choirun Nadhirin, dan malam ini dilaksanakan pelantikan, Ujarnya

Baca Juga :  Polsek Cipocok Jaya Pasang Spanduk Ajak Pakai Masker

“ Pelantikan ini dilaksanakan Setelah melalui proses dan tahapan pengisian perangkat desa tahun 2020, team seleksi Perangkat Desa yang dibentuk oleh Pemerintah Desa, telah melaksanakan ujian tulis dan Wawancara selanjutnya Panitia mengumumkan hasil perolehan nilai dan menetapkan Moch .Choirun Nadhirin sebagai kepala Dusun Sembujo terpilih dengan perolehan nilai tertinggi.dan resmi dilantik hari ini ”

Asmujiono Kepala Desa Budugsidorejo berharap agar perangkat yang dilantik dapat menjalankan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab.
“ Saya berharap kepada Kasun Sembujo menjalankan tugas penuh dengan rasa tanggung jawab ”, harapnya

Musthaqfirin selaku Camat Sumobito juga berpesan, perangkat desa yang sudah dilantik agar bertugas sesuai dengan tugas, pokok dan fungsi, saling mendukung diantara perangkat dalam mensukseskan program Pemdes dan Pemerintah Kabupaten.

Baca Juga :  RAKORPEM DI AKHIR MASA JABATAN BUPATI & WABUP PERIODE 2016-2021.

” Untuk perangkat yang telah terpilih dan dilantik dapat segera bekerja sesuai tugas pokok dan fungsinya, Tetap kompak dengan Kades dan perangkat lainnya untuk bersama-sama mensukseskan program Kepala Desa dan Pemerintah “, pesannya

Acara pelantikan dihadiri oleh Camat Sumobito beserta staf, Danramil Sumobito, Kapolsek Sumobito, jajaran Perangkat Desa Budugsidorejo, anggota BPD, Ketua RT/RW se-Desa Budugsidorejo, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda serta semua lembaga desa.

Kegiatan tersebut tetap mematuhi standart protokoler kesehatan, seperti mencuci tangan, memakai masker serta jaga jarak (physical distencing).(WAG)

Leave a Reply

Chat pengaduan?