

Adapun empat orang personel Kodim 1016 Palangka Raya yang telah selesai melaksanakan penugasan di Kodam XVII/ Cendrawasih tersebut adalah Serda Petrus, Serda Arianto, Pratu Rega dan Pratu Yongki, Senin (30/01).
Dalam sambutannya Kasdim 1016 Palangka Raya Letkol Inf Abdul Salim, mengatakan atas nama Komandan dan mewakili seluruh Keluarga Besar Kodim 1016 Palangka Raya menyampaikan rasa bangga dan penghargaan yang setinggi tingginya kepada para prajurit yang telah selesai melaksanakan tugas sebagai Aparat Teritorial di wilayah Kodam XVII/ Cendrawasih selama empat belas (14) Bulan lamanya.
“Dimana para personel yang kita tugaskan telah mampu menjaga nama baik satuan selama di daerah penugasan. Hal-hal positif yang telah didapat hendaknya dapat menjadi pengalaman berharga serta dapat dikembangkan di Satuannya masing masing,” katanya.
Tugas sebagai Aparat Teritorial merupakan sebuah amanah, kehormatan sekaligus kepercayaan yang harus dijawab dengan karya, penuh semangat, dedikasi, disiplin dalam menjalankan tugas, dan semua tantangan itu telah dijawab dengan baik. Dan yang paling penting prajurit dapat pulang dalam keadaan sehat.
“Acara ini merupakan wujud rasa syukur atas keberhasilan dalam menjalankan tugas dengan selamat serta penghargaan kepada prajurit yang telah melaksanakan tugas Aparat Teritorial secara profesional dalam menjaga Intregitas NKRI,” tutup Kasdim. (Pendim 1016/Plk)
>