

Kasat Samapta Polres Tabanan seijin Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., mengatakan bahwa pelaksanaan Patroli kali ini menugaskan Unit Patroli , Pam Obvit dan regu Dalmas. Sasaran utama dalam patroli ini kami dari Polres Tabanan melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap disiplin penerapan Protokol Kesehatan.

Disamping pemantauan terhadap disiplin Prokes kami tetap berkewajiban memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat dalam harkamtibmas.
Mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas ataupun hal hal yang mengarah terjadinya ambang gangguan menjadi gangguan nyata. Mengingat saat ini adalah hari Minggu dan masih suasana hari Raya Kuningan, tentu kami siap siaga mengantisipasinya.
