JOMBANG – tarunanews.com, Kapolres Jombang AKBP Boby Palu’din Tambunan SH, MH bersama pemerintah kabupaten Jombang membuat kawasan tertib physical distencing untuk memutus rantai penyebaran virus corona.
Dua perumahan dikabupaten Jombang yang menjadi pilot project program physical distencing atau menjaga jarak aman antar manusia untuk mencegah penularan virus corona, terletak diperumahan River View yang berjumlah 95 KK dan perumahan Pulo Asri dengan jumlah penduduk 250 KK.
Pembentukan dua kawasan physical distencing ini melibatkan empat pihak, Polres Jombang, Pemerintah Kabupaten jombang, Kodim 0814 Jombang serta ketua RT dan RW dimasing masing lingkungan perumahan, kata kapolres.
Setiap tamu yang masuk kedua perumahan tersebut lebih dahulu diminta masuk kebilik disinfektan yang diletakkan dipintu masuk perumahan, tubuh para tamu akan disemprot cairan pembunuh kuman dan virus, kendaraan para tamu juga disemprot dengan disinfektan, dua petugas dengan memakai pakaian khusus akan melakukan penyemprotan kendaraan yang masuk, warga dan satpam menjaga 24 jam kedua perumahan tersebut

Baca Juga :  Kasun Sembujo Budugsidorejo Resmi Dilantik, Kades Berharap Agar Bisa Menjadi Pelayan yang Baik


Selanjutnya para tamu akan diperiksa suhu tubuhnya menggunakan thermo gun, untuk suhu tubuh dibawah 38 derajat celcius maka tamu diizinkan masuk, sebelum masuk akan diberi cairan hand sanitizer untuk membersihkan tangan
Masih kata kapolres, tujuan kami membentuk kawasan tertib physical distencing ini salah satunya untuk mensosialisasikan dan menekankan kepada masyarakat perumahan agar tetap tinggal dirumah dan tidak keluar rumah, apa bila tidak ada kepentingan yang mendesak, supaya rantai penyebaran covid -19 bisa kita putus
” Setiap kecamatan dikabupaten Jombang juga akan dibuat kawasan tertib physical distencing, dia berharap kawasan tertib physical distencing yang dibuat kepolisian bersama pemerintah, bisa menjadi contoh bagi masyarakat dikabupaten Jombang”
“Kita harus melakukan physical distencing secara disiplin untuk mencegah penyebaran virus corona. kami neharap masyarakat bisa mencontoh kawasan tertib physical distencing yang kami buat, baik dalam hal prosedur yang diterapkan maupun fasilitas, pungkasnya (WAG)

Leave a Reply

Chat pengaduan?