Img 20210805 Wa0229
Img 20210805 Wa0229
SURABAYAtarunanews.com, Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta yang didampingi Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim, kala melakukan pengecekan Gerai Vaksinasi Merdeka yang disiapkan Polda Jawa Timur di Taman Bungkul Surabaya. Kamis 5 Agustus 2021.

“ Dalam hal ini kami jajaran Polda Jatim beserta Forkopimda Jatim akan terus melaksanakan program vaksinasi di seluruh wilayah Jatim.
Kemarin kami telah melaksanakan vaksinasi di Pesisir, dilanjutkan ke Universitas dan kini melakukan pengecekan Vaksinasi di Taman Bungkul Surabaya,” tutur Kapolda Jatim yang didampingi Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim.

Img 20210805 Wa0228
Untuk Vaksinasi di Taman Bungkul ini dilaksanakan mulai tanggal 28 Juni 2021 dan hingga kini masih berlangsung. Selama periode ini berlangsung sudah 7.538 orang yang telah di Vaksin. Dan rata-rata semua telah melaksanakan vaksin yang ke dua.

Pelaksanaan vaksinasi Merdeka di Taman Bungkul ditargetkan untuk capaian sebanyak 300 orang dan petugas Vaksinator terdiri dari 12 Tenaga Kesehatan (Nakes) dari Biddokkes Polda Jatim.

Baca Juga :  Kapolda Ajak Masyarakat Jawa Timur Daftar Vaksin

Bahkan diketahui masyarakat yang mengikuti Vaksinasi tersebut, yaitu rata-rata mereka sudah melakukan Vaksin Tahap Satu di Polrestabes Surabaya, Stadion 10 November, Tambaksari Surabaya.

Sementara, masyarakat yang mengikuti vaksinasi ini, mereka rata-rata sudah melakukan vaksinasi tahap satu di Polrestabes Surabaya, dan Stadion 10 November, Tambak Sari Surabaya.

Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta juga terus memberikan semangat kepada masyarakat untuk segera bisa terwujudnya Herd Immunity di Jawa Timur ini.

Disamping itu Kapolda Jatim juga mengajak masyarakat, terus tetap melakukan Protokol Kesehatan 5M walau sudah di Vaksin, yakni untuk selalu Memakai Masker, Mencuci Tangan, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan dan juga Mengurangi Mobilitas.

Baca Juga :  Peringati HKGB ke 69 dan HUT Polwan ke 73, Polres Gresik Salurkan 400 Paket Sembako

“ Hal ini merupakan prinsip dasar di dalam hidup di masa pandemi covid19 dan Vaksin hanya salah satu upaya untuk pencegahan, bahkan yang lebih pokok lagi, yaitu terus tetap melaksanakan 5M itu,” papar Irjen Pol Nico Afinta.

Bahkan Kapolda Jatim tak lupa juga mengucapkan Terima-kasih kepada seluruh Tim yang selama ini sudah bekerja maupun kepada masyarakat yang mau datang dan melaksanakan Vaksinasi disini.

” Sehingga harapan kami, yaitu kami akan melaksanakan terus Vaksinasi di Taman Bungkul ini, sampai dengan program Vaksinasi selesai diberlakukan,” tukas Irjen Pol Nico Afinta lagi.

Kegiatan ini merupakan hal yang menggembirakan, karena melihat antusiasme masyarakat yang sangat tinggi dan diharapkan Herd Immunity segera dapat terwujud di Jawa Timur ini.

Baca Juga :  Kapolda Jatim Cek Vaksin Drive Thru di Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

” Apalagi kami tadi telah mengecek beberapa peserta yang datang dan itu juga sudah memberitahukan kepada keluarganya. Tadi pun saya melihat ada Suami Istri, kemudian dengan saudaranya juga datang kesini untuk Vaksin,” ujar beliau.

” Untuk itu kedepan kami terus akan melaksanakan Vaksinasi dan itupun dimana nantinya program Pemerintah, khususnya di Jawa Timur. Disamping itu juga akan ada penambahan Dosis Vaksin, yang akan kami laksanakan secara serentak,” pungkas Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Nico Afinta, S.I.K., S.H., M.H. (BERTUS).

Advertisement

Leave a Reply