
Foto:Pengecekan pertanakan sapi dan kambing.
Madiu-tarunanews.com, Jelang idul adha 1441 hijriah, Dinas Pertanian Dan Ketahanan Pangan (Disperta-KP) Kota Madiun, melakukan pengecekan hewan kurban. Pengecekan dilakukan di sejumlah titik, hasil pemeriksaan kali ini petugas menemukan ada beberapa ekor hewan yang menderita penyakit ringan.
Serangkaian pemeriksaan hewan dilakukan petugas. Mulai pengecekan mata, tanduk, gigi, badan hingga kaki. Tidak hanya itu, kualitas pakan dan minum hewan juga menjadi atensi tersendiri oleh petugas.
Kepala Seksi Kesehatan Hewan, Disperta-KP Kota Madiun, Cahyarini Budiarti, mengatakan, hasil pemeriksaan kali ini petugas menemukan ada beberapa ekor hewan yang menderita penyakit ringan. “Seperti sakit mata,diare, nafsu makan berkurang maupun batuk pilek,” jelasnya.
Atas temuan itu, petugas langsung melakukan penanganan dengan memberikan obat dan vaksin.
Sementara itu Owner Kandang Oewank Madiun, Muhammad Tanfidzul Khoiri menuturkan, berbagai persiapan telah dilakukan menjelang hari raya kurban. “Diantaranya rutin memberikan jamu nafsu makan bagi kambing maupun domba,” tuturnya.
Seperti diketahui, berdasarkan data di disperta-kp kota madiun hingga saat ini populasi sapi sekitar 218 ekor. Sedangkan kambing lebih 2.000 ekor.
Berkaca perayaan idul adha tahun lalu kebutuhan sapi untuk disembelih sekitar 200 ekor dan 500 ekor kambing. Kemungkinan, kebutuhan hewan kurban tahun ini menurun dampak pandemi covid-19.
Repeater:m.supriyono
>