Fb Img 1628998641101

Fb Img 1628998641101

Fb Img 1628998638624

Fb Img 1628998648222

Fb Img 1628998645766
tarunanews.com|BANJARMASIN–Jelang peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76, Anggota paskibraka kota Banjarmasin tahun 2021 mendapat pembekalan materi peningkatan wawasan kebangsaan.

Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M., melalui Wakapolresta AKBP Sabana Atmojo Martosumito, S.I.K., M.H., menjadi pengisi materi dalam kegiatan tersebut, yang dilaksakan di ruang LYRP Hotel Naza Banjarmasin. Sabtu (14/08/2021).

Dalam arahannya ia menyampaikan sebagai anggota paskibraka harus memahami dan menanamkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila.

“Pancasila punya arti yang amat penting bagi bangsa Indonesia serta menjadi acuan dalam kehidupan sehari-hari dan bernegara. Kelima sila tersebut mengandung nilai jiwa ketuhanan / keagamaan, jiwa kemanusiaan, jiwa persatuan, dan nilai jiwa kerakyatan demokrasi serta jiwa keadilan sosial,” ucapnya.

Baca Juga :  Dugaan Bekingan Kuat, Galian C Di Areal Persawahan Sekaran Ilegal.

Ia juga mengatakan wawasan kebangsaan penting karena situasi kebangsaan sekarang sudah berubah dengan adanya pengaruh budaya barat.

“Ditangan kalianlah para generasi muda bangsa ini kelak bergantung. Jadikanlah diri kalian generasi emas, generasi yang dapat membawa bangsa dan negaranya menuju Indonesia Jaya. Jangan kalian terpengaruh dengan hal-hal negative budaya luar yang dapat merusak moral dan jati diri kalian sebagai pemuda-pemudi bangsa Indonesia,” tandasnya.

Ia meyakini para siswa/i yang terpilih menjadi paskibraka pasti sudah tertanam nasionalisme, kebangsaan, dan patriotisme di dalam dirinya. Apalagi saat ini para anggota digembleng dalam pelatihan.

Sebelum menutup materi ia juga berterimakasih kepada para pembina, pelatih, pendamping, dan pihak- pihak terkait lainnya yang berkontribusi mulai dari seleksi hingga pemusatan pelatihan para paskibraka ini.

Baca Juga :  Operasi Ketupat Semeru 2024, Pantauan Polda Jatim Via Udara Jalur Mudik Masih Relatif Lancar

“Semoga dalam pelaksanaan tanggal 17 Agustus nanti kalian bisa memberikan yang terbaik serta berjalan lancar dan sukses sesuai yang diharapkan,” tutup Wakapolresta.

Sumber:(Tp/Humas)

Editor:(andik.p)

Leave a Reply

Chat pengaduan?