
Buol Sulteng,Tarunanews.com- Dalam rangka kunjungan kerja Gubernur Sulteng H.Rusdy Mastura di Kabupaten Buol yang mana tiba di Daerah Buol sekitar jam 06.00 Jumat 28 Juni 2024.
Dari pantauan media bahwa sebagaimana agenda sebelumnya Gubernur Sulteng beserta rombongan langsung menuju Istana Raja Buol dan disambut oleh Raja Buol Mohamad Safri Turungku dan Pj Bupati Buol Drs M. Muchlis MM beserta sejumlah Pimpinan OPD Kabupaten Buol.
Selain itu, bahwa kedatangan Gubernur Sulteng ditanah pogogul bertujuan untuk melaksanakan beberapa agenda terkait dengan urusan pemerintahan serta beberapa peninjauan infrastruktur untuk memantau serta mendukung berbagai program pembangunan di Kabupaten Buol.
Kemudian pula bahwa Gubernur Sulteng akan melakukan pengukuhan dan penyerahan Surat Keputusan (SK) perpanjangan masa jabatan Kepala Desa dan juga kunjungan ke Desa Winangun, SMA Negeri 1 Karamat, dan Pondok Pesantren Mahmudiyah.
Perlu diketahui bahwa Gubetnur Sulteng tiba di Kabupaten Buol disambut dengan tradisi yang sakral adat Buol oleh pengurus Dewan Adat dan sekaligus dinobatkan sebagai Tau Doka oleh Raja Buol.
Ditempat yang sama Gubernur Rusdy Mastura dalam sambutannya mengatakan bahwa menerima pemberian gelarnya sebagai Tau Doka, dan menyampaikan ucapan terima kasih atas penghargaan yang telah diberikan oleh Raja Buol dan Dewan Adat Buol, Katanya (Ady Lasuma)
>