Img 20211229 133850

Nias Barat-tarunanews.com-Dalam rangka merayakan hari Natal Tahun 2021 dan menyongsong Tahun Baru 2022, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Nias Barat memberikan sembako kepada warga kurang mampu.

 

Pembagian sembako tersebut dilakukan pada rapat akhir tahun Partai Hanura di Sekretariat Partai Hanura Kab. Nias Barat, Onolimbu, Kecamatan Lahomi, Rabu (29/12/2021).

 

Ketua DPC Partai Hanura Nias Barat Khenoki Waruwu mengatakan terus berupaya melakukan program yang menyentuh masyarakat baik melalui partai maupun pada program pemerintah.

Img 20211229 Wa0009
Img 20211229 Wa0009

”kita akan terus berupaya melakukan yang terbaik dan berpihak kepada masyarakat. Pemerintah saat ini sedang berupaya melakukan program yang menyentuh masyarakat. selain penyediaan ambulans gratis 24 jam, pada tahun 2022 akan memberikan santunan kepada warga yang mengalami duka cita berupa uang sebesar Rp. 2 Juta” ujar Khenoki Waruwu yang merupakan Bupati Nias Barat.

Baca Juga :  Bawaslu Kabupaten Nias Barat Mengucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda

 

Di kesempatan itu, Ia mengajak seluruh kader Partai Hanura Kabupaten Nias Barat untuk menyukseskan program-program pemerintah yang berpihak kepada masyarakat.

 

Di tempat yang sama, Sekretaris DPC Partai Hanura Haogamano Gulo mengatakan pemberian sembako tersebut sebagai bentuk kepedulian partai Hanura kepada warga kurang mampu di wilayah Kabupaten Nias Barat.

 

”Pada rapat Partai akhir tahun kali ini, kita telah mengundang warga yang kurang mampu untuk diberikan kado Natal apa adanya sebagai bentuk kepedulian partai terhadap masyarakat” ujarnya.

 

Hadir anggota DPRD dari Partai Hanura Sari Utamin Waruwu (Bendahara DPC Partai Hanura), Yaredi Gulo Yarisman Waruwu, Pengurus Anak Cabang Partai Hanura se-Kabupaten Nias Barat.

Baca Juga :  Sambut May Day 1 Mei 2024 Kapolda Jatim Ajak Serikat Buruh Jaga Sitkamtibmas

Leave a Reply

Chat pengaduan?