
TANAH BUMBU,tarunanews.com – Demi mencegah terjadinya peningkatan Kasus Demam Berdarah, khususnya di wilayah Kecamatan Kusan Hilir, Sertu Novi , Babinsa Koramil 1022-02/Khi mengikuti kegiatan Gerakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN), Jumat (23/09/2022).
Bersama instansi terkait lainnya seperti Kecamatan Kusan Hilir, Puskesmas Pagatan, Kepala Desa Pasar Baru serta beberapa perangkat desa dan juga Bhabinkamtibmas desa Pasar Baru, Babinsa melaksanakan PSN di Rt. 03 desa Pasar Baru Kecamatan Kusan Hilir.
Adapun yang mendasari dilakukannya kegiatan ini adalah adanya surat dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Bumbu tentang kegiatan Pemantauan dan Pemberantasan Jentik melalui gerakan 3M plus, gerakan ini bertujuan untuk memutus rantai perkembangan nyamuk, dengan tujuan menurunkan terjadinya kasus Demam Berdarah yang akhir-akhir ini mulai meningkat.
3 M plus terdiri dari beberapa cara, yang pertama adalah Menguras tempat yang sering dijadikan tempat penampungan air seperti bak mandi, agar tidak dijadikan tempat berkembang biak nyamuk, yang kedua, Menutup rapat tempat-tempat penampungan air dan yang ketiga adalah mengubur benda-benda yang menampung air diluar ruangan, sedangkan plus-nya yaitu :
seperti menaburkan bubuk larvasida atau abate pada tempat penampungan air yang sulit dibersihkan, menggunakan kelambu atau kasa nyamuk di tempat tidur terutama untuk bayi dan balita, memelihara ikan pemakan jentik nyamuk, menanam tanaman pengusir nyamuk seperti serai, lavender, kecombrang, dan lain-lain serta segala hal lainnya yang dapat menghindarkan diri kita dan keluarga dari gigitan nyamuk.
Kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk yang dilaksanakan di Rt. 03 desa Pasar Baru meliputi pembersihan tempat- tempat yang biasanya menjadi tempat nyamuk bersarang dan dilanjutkan dengan melancarkan aliran parit agar tidak ada lagi air yang menggenang, karena nyamuk penyebab Demam Berdarah biasanya tinggal di tempat yang tergenang dan tidak bersentuhan langsung dengan tanah.
Letkol Inf Aldin Hadi,S.H.,M.Tr (Han), Dandim 1022/Tnb melalui Letda Inf Haris Muda Nasution, Danramil 1022-02/Khi menyampaikan telah digelar kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk, yang dilaksanakan di desa Pasar Baru.
“Babinsa Koramil 1022-02/Khi bersama instansi terkait diwilayah Kecamatan Kusan Hilir telah melaksanakan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk guna memutus rantai perkembangan nyamuk dengan tujuan menurunkan terjadinya kasus Demam Berdarah, terutama diwilayah Kusan Hilir”.
“Ada istilah lebih baik mencegah daripada mengobati, untuk itulah Koramil Kusan Hilir melalui Babinsa bersama-sama dengan pihak Puskesmas Pagatan dan instansi terkait lainnya menggelar kegiatan ini guna memastikan tidak terjadi peningkatan Kasus Demam Berdarah di wilayah Kusan Hilir” pungkas Danramil.
sumber: (Kodim 1022/Tnb).
Pewarta:(AP)