
Sulteng,tarunanews.com-Dalam rangka untuk membangun komitmen bagi para penyelenggara dan peserta pemilu di Kabupaten Buol, Polres Buol menggelar Deklarasi Pemilu Damai Tahun 2024 yang bertempat di Aula Satyahaprabu Polres Buol 11/09/2023.
Dari pantauan media bahwa kegiatan deklarasi pemilu damai tersebut dihadiri oleh Kapolres Buol, AKBP Handri Wira Suriyana,S.I.K, Pj Bupati Buol diwakili Kepala Badan Kesbangpol Mansyur Hentu, Ketua KPU Buol, Ketua Bawaslu Buol Karianto,S.Sos, Para Ketua Parpol, Ketua PCNU Buol, Ketua Muhamadiyah, Ketua Forum Kerukunan Antar Umat Beragama (FKUB) para Tokoh Masyarakat,Tokoh Pemuda, Perwakilan Pers Buol serta para aktivis buol.
Pada kesempatan itu Kapolres Buol AKBP Handri Wira Suriyana,S.I.K dalam sambutannya mengatakan bahwa begitu pentingnya pelaksanaan kegiatan deklarasi damai bagi penyelenggara dan peserta pemilu yang mana bertujuan untuk menciptakan situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di Kabupaten buol pada pelaksanaan tahapan Pemilu 2024 nanti dan tentunya dalam proses keberhasilan Pemilu 2024 juga perlu adanya partisipasi aktif masyarakat.
“Marilah kita menjaga komitmen demokrasi yang damai pada pemilu 2024 karena momentum tersebut begitu pentingnya bagi rakyat dalam menentukan pilihannya demi masa depan bangsa dan NKRI, terutama peran aktif masyarakat dalam mensukseskan pemilu yang damai, terangnya
Ditambahkannya pula bahwa pada kegiatan Deklarasi Pemilu Damai kali ini merupakan bentuk tanggung jawab bersama selalu menjaga nilai-nilai demokrasi,hukum terutama Keamanan dan Ketertiban dalam pelaksanaan Proses Pemilu nanti.
Diketahui bahwa pada akhir kegiatan deklarasi tersebut dilakukan penandatangan dari masing-masing perwakilan Parpol, Pemda Buol,Penyelenggara Pemilu, TNI/POLRI, Perwakilan Tokoh Masyarakat, Ormas dan Perwakilan Jurnalis Buol. (Ady Lasuma)
>