
TRENGGALEK – tarunanews.com, Sejumlah personel Polres Trenggalek diganjar penghargaan. Perhargaan tersebut diberikan langsung oleh Kapolres Trenggalek AKBP Doni Satria Sembiring S.H., S.I.K., M.Si bersamaan dengan digelarnya apel pagi di halaman Mapolres Trenggalek. Rabu, (16/12).
Personel yang menerima penghargaan tersebut antara lain, Ipda Singgih Marsudi, Bripka Danang Budi Cahyono, S.H., Bripka M. Zacky Yamani, S.H., Briptu Agus Dwi Karsono. Ke-empat personel yang merupakan anggota unit laka Satlantas ini diberikan penghargaan atas keberhasilannya mengungkap kasus tabrak lari.
Bripka Kukuh Sujatmiko, S.H., PS Kanit Reskrim Polsek Suruh berhasil ungkap kasus Curas dengan cepat dan tepat serta menangkap tersangka dalam waktu dua hari dan memproses penyidikan dengan baik dengan berkas selesai P 21.
Bripka Joko Pranoto, Bripka M. Darojatus Syaroful Ula, S.H., Brigadir Jayeng Panjitrisna, S.H., Briptu Riki Yudha Adi Putra, S.H. dan Briptu Andri Wahyu Widodo. Ke lima anggota Satreskrim ini diberikan penghargaan atas prestasinya berhasil mengungkap kasus Curat SPBU di Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek tanggal 12 Oktober 2020 silam.
Sementara dibidang administrasi ada Briptu Sonny Satria Putra yang merupakan anggota bagian perencanaan yang dinilai sangat cakap, berdedikasi dan memiliki integritas tinggi dalam menjalankan tugas sehari-hari.
Dalam amanatnya, AKBP Doni menegaskan bahwa pemberian reward bertujuan untuk mewujudkan keseimbangan antara tugas operasional di lapangan dengan pola pembinaan dengan pola pembinaan personel sehingga mampu membangkitkan semangat dan motivasi anggota guna menumbuhkan sikap kearah soliditas dan profesionalisme kerja.
“Atas nama pribadi dan selaku pimpinan, saya ucapkan selamat kepada anggota yang berprestasi dalam menangani gangguan kamtibmas dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat” Ucap AKBP Doni.
Dengan Penghargaan ini lanjut AKBP Doni, pihaknya berharap dapat memacu anggota yang lain untuk berbuat yang terbaik bagi kesatuan, masyarakat, bangsa dan negara.(adr)