
JOMBANG – tarunanews.com , Sabtu ( 06/06/2020 )
Kegiatan workshop jurnalistik Pra uji Kompetensi Wartawan (UKW) merupakan upaya DPP MOI mengajak anggota nya untuk menimba ilmu tentang jurnalistik sebagai bekal untuk mengikuti UKW, diharapkan seluruh peserta bisa mengikuti dan memanfaatkan workshop ini dengan sebaik-baiknya.
2 Jurnalis asal Jombang Jawa timur dari media Tarunanews ikut jadi peserta workshop jurnalistik Pra UKW yang dilaksanakan DPP MOI.
Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada pimpinan Media Tarunanews serta dari DPP MOI yang telah memberikan semangat dan pelatihan kepada kami untuk bekal kami sebagai Jurnalis yang dilaksanakan hari Sabtu tanggal 6 Mei 2020 yang berlangsung selama 4 jam dimulai jam 08.00 sampai jam 12.00 memakai aplikasi Zoom dengan Dua Nara Sumber utama dari SOLOPOS Institut yaitu Suwarmin dan Syaiful Arifin.
Suwarmin sebagai pemateri awal memaparkan tentang UKW, Kode etik jurnalistik, UU pers, UU penyiaran, jurnalistik dasar, penulisan berita, penulisan Esai, penulisan artikel.
Syaiful Arifin sebagai pemateri kedua menjelaskan tentang tehnik UKW yang didalamnya ada materi UKW yang diujikan, Model uji UKW dan syarat kelulusan.(nadiroh)