
Buol Sulteng,Tarunanews.com- Dalam rangka mewujudkan pemerataan pembangunan pemukiman di wilayah NKRI, Pemda Buol kembali menggenjot untuk mengusulkan Rencana Kawasan Transmigrasi (RKT) di kawasan kecamatan paleleh dan akhirnya Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTR) resmi menyetujui usulan Rencana Kawasan Transmigrasi (RKT) tersebut dijakarta 11/06/2024.
Dari pantauan media bahwa rapat pleno penetapan RKT tersebut dihadiri oleh Pj Bupati Buol Drs. Moh. Muhclis, MM, dan Ketua DPRD Kabupaten Buol Srikandi Batalipu, S.Sos.,M.AP., serta beberapa Kepala OPD Buol terkait hal itu.
Adapun rapat pleno penetapan tersebut tidak lain hanya untuk membahas tentang penilaian dan penetapan Rencana Kawasan Transmigrasi atau RKT yang mana tujuannya adalah sebagai pusat wilayah dari mutasi penduduk sebagaimana usulan Kecamatan Paleleh belum lama
Menurut Kabid Transmigrasi Dinas Nakertrans Buol Ismail M.Ukum menerangkan bahwa tahun 2008 awal mulanya usulan RKT tersebut namun beberapa hal yang harus dipenuhi sehingga pada tahun 2014 dokumen RKT diajukan kembali proses ini dan Akhirnya Pemda Buol melalui Pj Bupati Buol dan Ketus DPRD pada akhir tahun 2023 kembali mendorong program pengusulan itu.
” SK menteri paling lambat 14 hari setelah pleno akan diterbitkan,” terangnyaDikatakannya pula bahwa dikawasan paleleh untuk penetapan anggaran yang baru akan lebih mengarah pada pemangunan infrastruktur dan pemukiman dikawasan tersebut, karena selama ini Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) hanya diberikan ke kawasan Transmigrasi Air Terang di Tiloan, Jelasnya (**)