

Panggung hiburan ini diadakan guna memberi hiburan kepada Satgas TMMD Reg ke 115 dan seluruh masyarakat Petuk Katimpun yang selama ini bekerja keras dalam pembangunan jalan titian utama di bantaran sungai rungan.
Dalam malam hiburan tersebut Komandan Satgas TMMD ke 115 Kodim 1016 Palangka Raya Kolonel Inf Frans Kishin Panjaitan S.A.P., M.P.M., M.Han dalam sambutannya mengungkapkan ”Mari malam ini kita bersenang – senang untuk melepas lelah, tapi ingat…. yang penting faktor keamanan tetap harus dijaga” tandasnya di atas panggung.
“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada Masyarakat Petuk Ketimpun yang sudah mendukung dan membantu dalam pelaksanaan kegiatan TMMD Reguler ke 115 ini dan kami mengucapkan permintaan maaf apabila selama bapak-bapak di sini ada ucapan maupun tindakan dari kami yang kurang berkenan “ ujar DAN Satgas, Selasa (08/11) malam kemaren.
“Saya selaku DAN Satgas TMMD juga mengucapkan terima kasih kepada Muspika dan Bapak Lurah serta rekan rekan yang sudah baik bekerja sama dalam pelaksanaan TMMD dan anggota semua sehat“ tutupnya.
Terlihat para personel Satgas TMMD dan warga pun berbaur untuk menikmati hiburan tersebut sampai selesai. Masyarakat pun merasa senang dengan hiburan ini, paling tidak bisa merekatkan hubungan TNI dan rakyat.
Sumber:(Pendim 1016/Plk)
Pewarta:(AP)
>