Img 20220916 Wa0023
Img 20220916 Wa0023
TANAH BUMBU,tarunanews.com – Kegiatan Karya Bakti pembersihan Rumah ibadah oleh Personel Koramil 1022-07/Angsana bersama warga dilaksanakan di Masjid Istiqomah dusun 01 Rt. 03 desa Banjarsari Kecamatan Angsana, Jumat (16/09/2022).

Dalam rangka menyambut HUT TNI ke-77 Tentara Nasional Indonesia (TNI), seluruh prajurit di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia menggelar kegiatan Karya Bakti pembersihan Rumah Ibadah badah.

Kapten Aries P.H, Danramil Angsana memimpin kegiatan pembersihan Masjid terbesar di desa Banjarsari, secara bersama-sama anggota Koramil dan warga desa, baik laki-laki maupun perempuan membersihkan bagian halaman masjid dari rumput liar dan sampah yang mengurangi kebersihan dan keindahan rumah ibadah umat Islam tersebut.

Keakraban dan kebersamaan warga desa dengan personel Koramil Angsana terlihat jelas, secara bergotong royong diselingi canda tawa, kegiatan pembersihan yang dilaksanakan terasa ringan dan selesai sebelum pelaksanaan sholat Jumat.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 1022-01/Spe berikan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) dan Peraturan Baris Berbaris (PBB), pada Siswa/i SMKN 2 Simpang Empat

Melalui Kapten Inf Aries, Danramil 1022-07/Angsana, Letkol Inf Aldin Hadi,S.H.,M.Tr (Han), Dandim 1022/Tnb membenarkan bahwa Koramil Angsana telah melaksanakan kegiatan pembersihan Rumah Ibadah dalam rangka memperingati HUT ke-77 TNI.
“Dalam rangka memperingati HUT ke-77 Tentara Nasional Indonesia (TNI) tahun 2022, Koramil 1022-07/Angsana melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembersihan Rumah Ibadah yang kami laksanakan bersama warga desa Banjarsari di masjid Istiqomah”.

“Kegiatan serupa juga dilaksanakan di seluruh Koramil di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) sebagai kegiatan bersama warga diwilayah binaannya masing-masing, sebagai bentuk kedekatan antara TNI dengan rakyat yang menjadi langkah dalam menciptakan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat, pada tahun ini TNI telah pada usia ke-77, usia yang tidak muda lagi, hendaknya dengan kebersamaan yang telah cukup lama, hubungan antara TNI dengan seluruh warga Indonesia bisa semakin ditingkatkan, TNI hendaknya senantiasa ada untuk rakyat untuk menjalin garda terdepan dalam menjadi contoh dalam mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya” pungkas Danramil.

Baca Juga :  Pangdam V/Brawijaya Hadiri Latihan Fire Power Demo Latihan Angkasa Yudha 2024

Sumber:(Kodim 1022/Tnb).

Pewarta:(AP) 

Leave a Reply

Chat pengaduan?