Bupati Buol Serahkan Bantuan

Buol Sulteng,tarunanews.com- Bukan hanya sekedar janji dari Pemda Buol, Bupati Buol melakukan penyerahan bantuan berupa mesin bagi peternak untuk UMKM yang bertempat diaula Kantor Bupati Buol 13/01/2022.

Menurut Bupati Buol mengatakan bahwa Begitu pentingnya pemerintah daerah melakukan pelayanan terhadap masyarakat dengan semaksimal mungkin dengan upaya-upaya mensejahterakan masyarakat melalui berbagai macam bantuan yang pro terhadap rakyat termasuk bantuan mesin bagi peternak untuk UMKM dan pengolahan tentu berdampak terhadap peningkatan produksi dan pendapatan rakyat terang Bupati.

Ditambahkannya pula bahwa bantuan berupa mesin bagi peternak untuk UMKM ini merupakan peningkatan kapabilitas dan cegah capital outflow, tentunya bantuan ini merupakan suatu wujud kepedulian pemerintah terhadap rakyatnya dalam rangka untuk kelangsungan pengembangan usaha produktivitasnya dan juga salah satu program dari beberapa program yang ada oleh pemerintah daerah sesuai dengan visi dan misi pemerintah saat ini,katanya

Baca Juga :  Jelang Ramadhan Baznas Buol Bagikan Sembako.

Dalam acara penyerahan bantuan tersebut dihadiri oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Inspektur daerah kepala bpkad Bappeda, direktur perusahaan dan perwakilan kelompok penerima bantuan yang ada.

Harapan saya kepada penerima bantuan agar dapat memotivasi produktivitasnya dengan meningkatkan pendapatan rumah tangga sehingga mampu meminimalisir,Adapun besaran bantuan kurang lebih 1 miliar dengan 10 unit mesin yang kami serahkan yakni pencacah jagung, pengolahan minyak kelapa dan juga ada bantuan UMKM digital termasuk bantuan mesin pengolahan gula aren. Tutupnya ( Ady Lasuma)

 

Leave a Reply

Chat pengaduan?