Kebakaran terjadi di Gedung Tunjungan Plaza Surabaya 5 (TP5) Surabaya.
Jelang berbuka Puasa, Gedung Mall terkenal yang beralamatkan di Jl. Basuki Rahmad, Surabaya telah terbakar.
Mall yang bernama Tunjungan Plaza 5 atau kerap disebut sebagai TP5 oleh masyarakat ini terpantau telah mengalami kebakaran yang cukup Hebat pada pukul 17:45 WIB.
berikut laporan dari Jurnalis Taruna News berdasarkan keterangan dari narasumber yang pada saat kejadian sedang berada di lokasi kebakaran.
saat kebakaran terjadi, Petugas Keamanan dan Petugas Damkar sudah melakukan Evakuasi Pengunjung untuk keluar dari Gedung Mall tersebut.
Setelah beberapa saat, Mobil – Mobil petugas Damkar sudah datang ke lokasi dan langsung melakukan proses pemadaman.
Petugas Damkar juga mengerahkan Skylift untuk melakukan tugas nya dari sisi luar Gedung.
Diketahui bahwa titik kebakaran berasal dari lantai 5 yang mana area tersebut adalah tempat parkir.
kebakaran itu diketahui Oleh pengunjung dan Karyawan, yang mana salah satunya adalah narasumber dari berita ini.
saat itu Karyawan mendengar seperti ada suara benda berjatuhan dari atas gedung, yang ternyata diketahui bahwa itu adalah material bangunan yang jatuh dikarenakan struktur nya yang rusak akibat kebakaran.
bahkan terpantau dari sisi luar Gedung, terdapat material yang jatuh dalam kondisi terbakar dan menimpa kanopi yang berada dibawah nya, dan masih dalam kondisi menyala.
Beruntung Petugas dengan sigap segera memadamkan api tersebut, sehingga tidak memperburuk keadaan.
Api berhasil di padamkan sekitar pukul 19:30 WIB
Petugas Damkar masi terus berada di Lokasi kebakaran untuk melakukan pembasahan di area Gedung hingga Lantai 10, guna mencegah muncul nya titik Api baru.
Penulis : Dwi Cahyono