Fb Img 1646754938304

Nias Barat -tarunanews.com -Jembatan gantung luaha moi di Desa Hiliuso Kecamatan Lolofitu Moi, telah diperbaiki oleh Dinas PUPRKabupaten Nias Barat. Hal ini terpantau awak media, Selasa (08/03/22).

 

Dimana pada tanggal 4 Februari 2022 lalu, Jembatan Gantung Luaha Moi yang terletak di Desa Hili’usรณ Kecamatan Lolofitu Moi ini ditinjau oleh Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu usai meletakan batu pertama pembangunan tower telkomsel di Desa Wango.

 

Setelah Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu tiba di lokasi, benar papan jembatan gantung sudah rapuh dan banyak yang sudah patah. Sehingga Bupati merasa perlu penanganan cepat karena sering dilewati anak-anak sekolah dan masyarakat setempat.

 

Baca Juga :  Reses Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Irpan Haeroni, Titik Beratkan Objek Wisata Rawa binong

Tanpa basa-basi pada saat itu, Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu memerintahkan Kepala Dinas PUPR Nias Barat Yusuf Nache, ST.,MM untuk segera memperbaiki jembatan gantung luaha moi secepat.

Fb Img 1646754933613

Jembatan gantung luaha moi sudah diperbaiki oleh dinas pupr kabupaten nias barat dan sudah bisa dimanfaatkan masyarakat, dinas pupr nias barat terus memperbaiki hingga benar – benar aman untuk dilalui masyarakat. ( Gulo)

Leave a Reply

Chat pengaduan?