

Vaksinasi di rumah ibadah Gereja tersebut, sebagai upaya mencegah penyebaran covid19 ini dengan membentuk Kekebalan Imunitas bersama. Diawali dari Pendeta, Pengurus Gereja, Jemaat dan masyarakat sekitarnya. Sehingga semakin banyak masyarakat yang di Vaksin, maka semakin cepat Herd Immunity terbentuk di tengah dimulainya ibadah Tatap Muka.

“ Kami dari Alumni AKABRI 1998 Nawahasta, turut berupaya untuk memutus mata rantai penyebaran covid19 ini. Yaitu melalui kegiatan Vaksinasi Serentak se-Indonesia. Maka kali ini bertempat di Gereja Bethany House of Glory dengan menyediakan 1.500 Dosis Vaksin,” tutur Kusumo.

Terkait dengan kegiatan di Gereja Bethany House of Glory, Pendeta Willy Joseph Candra yang saat itu menyampaikan, rasa terima kasih kepada TNI-Polri, Khususnya bagi Alumni AKABRI 1998 Nawahasta yang telah mengadakan kegiatan terkait Vaksinasi dan Bakti Sosial (Baksos) di Gereja ini.
