Img 20210908 Wa0009
Img 20210908 Wa0009
MALANGtarunanews.com, Sebagai bentuk nyata sinergitas Polri dan Stafsus Presiden di Kota Malang , maka Polresta Malang Kota juga mensukseskan tentang Serbuan Vaksinasi Merdeka yang serentak dilaksanakan di Pondok Pesantren dan Rumah Ibadah.

Hal kegiatan Serbuan Vaksinasi Merdeka ini di pusatkan di Ponpes Sabilurrosyad Gasek Kota Malang pimpinan KH. Marzuqi Mustamar yang sekaligus menjabat sebagai Ketua PWNU Jatim, Selasa 7 September 2021.

Img 20210908 Wa0010
Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto serta Forkopimda Malang Kota secara langsung saat itu melakukan peninjauan kegiatan di Ponpes Sabilurrosyad Gasek, yang sedang dilakukan Serbuan Vaksinasi Merdeka.

” Kegiatan Vaksinasi Merdeka yang serentak untuk Pondok Pesantren dan Rumah Ibadah ini, Polresta Malang Kota telah menyiapkan 600 Dosis Vaksin Sinovac. Maka untuk 220 Dosis Vaksin Tahap ke 1 dan 380 Dosis Vaksin Tahan ke 2,” tutur AKBP Budi Hermanto yang akrab dipanggil pak Buher ini di lokasi Vaksinasi, pada Selasa 7 September 2021.

Baca Juga :  Kapolsek Tikung Pimpin Pengamanan Wamendag Tinjau di Gudang SRG Lamongan

Hadir dalam kegiatan peninjauan Vaksinasi Merdeka di Ponpes Sabilurrosyad ini, antara lain yaitu Dandim 0833 Kota malang, Kajari Malang, Kadinkes Kota malang, Ketua Komisi D DPRD Kota Malang dan Kasrem 083 Bhaladika Djaya.

Bahkan Kapolres Malang Kota di kegiatan itu juga memberikan Bantuan berupa Beras 1 Ton, 50 Paket Sembako. Dalam hal ini juga bekerjasama dengan J99, 50 botol Pro EM-1, 600 Paket Wingsfood dan 600 Paket Kesehatan Wing Food.

Bahkan AKBP Budi Hermanto juga menjelaskan, Vaksin Merdeka ini bertujuan adalah untuk membantu Pemerintah terkait hal percepatan penanganan covid19 di Indonesia untuk Kekebalan Komunal dalam mencapai Herd Immunity yang khususnya wilayah Kota Malang.

Baca Juga :  Ibu GM Bersama Ibu Ibu PIP PT Pelindo ( Persero ) Pelabuhan Kalianget Bagi-Bagi Takjil Pada Penumpang KMP. Express Bahari 9C

Sehingga perlu di ketahui dalam kegiatan Vaksinasi Merdeka yang dilaksanakan di Pondok Pesantren dan di Rumah Ibadah se-Indonesia saat ini. Pelaksanaan itu serentak dan di tinjau secara langsung oleh Presiden RI melalui Komunikasi virtual Zoom Meeting. (BERTUS).

Leave a Reply

Chat pengaduan?