Jombang, tarunanews.com – Aksi sosial peduli bencana dilakukan oleh Lintas Komunitas Jombang, Minggu (31/1/2021).

Giat dalam upaya penggalangan dana ini, dilakukan di Ornament Coffe Utara Ringin Contong Jombang, dimulai pukul 09.00 s.d 15.30 WIB.

Koordinator giat Silaturasa Lintas Komunitas Jombang Dwi Harianto sapaan akrab Bang Ipank mengatakan, bahwa giat ini sebagai salah satu aktualisasi peduli korban bencana Indonesia.

“Giat ini di suport oleh Ornament, Jombang Sosialiti, Djombang Reggae Solidarity, BPK OI Jombang dan Slank Fans Club Jombang” ujar Bang Ipank.

Kegiatan penggalangan dana ini, kata Bang Ipank juga diiringi Live Musik dari Stut’s Koplink SKA Reggae Jombang, Warna Warni, Skamica, RR Band dan Jelly Choco.

“Uang yang terkumpul ini akan didistribusikan kepada korban bencana yang ada di Indonesia” tambahnya.

Baca Juga :  Peduli Kaum Difabel, Polwan Polres Ponorogo Berikan Perhatian Khusus Pelajar Penyandang Disabilitas

Perlu diketahui, kegiatan ini dilakukan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.

Terpisah dengan itu, Prabu Pandot Marley salah satu partisipan giat penggalangan dana mengaku sangat mengapresiasi giat ini. Dengan harapan bisa meringankan beban korban bencana.

“Saya sebagai partisipan yang hanya ikut berpartisipasi saja sangat senang dan mengapresiasi kegiatan ini, semoga bisa bermanfaat untuk korban bencana dan menjadi motivasi bagi yang lainnya” ujar dia memungkasi.

Leave a Reply

Chat pengaduan?